Thursday, July 26, 2007

mary jane

saya mary jane. saya merasakan ada yang mulai kosong di hati saya. saya ingin mengatakan kepada spiderman bahwa saya menyayanginya tapi baginya itu tidak penting. saya ingin mengatakan kepada spiderman, bagaimana kabarnya hari ini. bagaimana kabar anak yang diselamatkannya dari kobaran api itu. bagaimana perasaannya hari ini. tapi itu semua tidak penting baginya. saya ingin mengajaknya istirahat sejenak dan membicarakan halhal yang sederhana tapi baginya itu tidak penting. semua yang keluar dari mulut saya tidak penting. semua yang saya pikirkan tidak penting.

saya mary jane. saya merindukan peter parker. merindukan kedekatan dan kehangatan itu. sekarang semua mulai berjarak. saya tidak mampu mengatakan apa yang saya inginkan dan yang saya rasakan karena itu tidak penting. lalu apa yang penting?

saya mengerti dan memahami bahwa menyelamatkan sesama dan dunia sangatlah penting. saya tahu dimana tempat saya berdiri dan mencoba untuk tidak masuk dan hanya melihat. saya hanya bisa memberi spiderman dukungan dan pelukan setelah ia melakukan tugas beratnya itu. sambil mengobrol mungkin. tapi baginya itu (sekali lagi) tidak penting.

saya seperti berjalan sendirian. saya mencari dia di sebelah saya tapi dia tidak ada. saya mencoba mengerti. saya tidak membutuhkan kebersamaan secara fisik 24 jam sehari, 7 hari seminggu. bukan itu. saya hanya ingin memiliki perasaan bahwa dia "ada", bahwa saya bisa berbagi dengannya dan bisa melepaskan semua pikiran dan penat tentang apapun tanpa merasa takut. tanpa merasa ragu, bahwa saya didengarkan dan juga mendengarkannya. saya hanya ingin itu. apakah itu salah?

maaf, spiderman bisa bicara sebentar?
aduh, mary jane aku tidak bisa. aku harus menyelamatkan dunia. lagipula apa sih yang mau kamu bicarakan? hanya itu kan? gampang lah.

saya hanya terdiam. kelu. pergilah. selamatkan dunia, itu lebih penting.

ah, saya kangen dengan peter parker...

No comments: